Friday, October 10, 2014

Kata Rasya (1): Uis!

Satu hal yang saya kagum dari Rasya adalah ia sangat cepat menyerap segala informasi yang pernah ia lihat, dengar, dan rasakan. Bahkan, beberapa saat setelah informasi itu ia 'pelajari' ia langsung bisa menirunya, contoh tarian atau gerakan kungfu shaolin yang pernah ia tonton atraksinya beberapa waktu lalu. 

Bagaimana dengan segala sesuatu yang ia lihat sehari-hari? Ini salah satu contohnya.

Suatu malam, saat saya dan Kiky, adik saya sedang santai di kamar, Rasya tiba-tiba mengambil payung kecil dan menggulungnya beberapa kali.
Saya
:
Rasya lagi gulung apa?
Rasya
:
Gulung gulung uis
Kiky
:
Uis? Risoles, coba bilang risoles
Rasya
:
Risowes! Uis!
Saya
:
Emang risolesnya isi apa, Sya?
Rasya
:
Isi ragut ayam, ragut papi! Ragut ayam, ragut papi!
(Ragout ayam & ragout sapi maksudnya)
Saya & Kiky
:
Wuaahaahahahahaha :'D
(ketawa geli sampai sakit perut--> nggak berharap kata 'ragut'
keluar dari mulut Rasya soalnya)
Saya
:
Ada isi Bolognese juga?
Rasya
:
Bonenes! Bonenes!
Kiky
:
(lapor ke Juragan Risoles) Maaa, ini cucunya tahu
Uti sering gulung risoles, sampai tahu ada isi
ragout ayam dan ragout sapi

Nah lho! Next time kalau Uti Rasya jualan risoles, sepertinya Rasya bisa bantu jadi pemasar cilik. Soalnya, dia pun tahu Risoles Risolkoe punya berbagai rasa hehehe :D

Rasya dan risoles favoritnya, rasa bolognese

































No comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.