Kenapa Tema Blog Saya Campur Aduk?


Topik yang diangkat adalah tema blog apa yang disukai. Lalu, saya sibuk buka-buka arsip blog dari tahun 2006 sampai sekarang. Kalau teman-teman iseng lihat daftar blogpost tersebut, pasti nggak akan menemukan tema yang sama deh.

Iya, tema blog saya campur aduk.

Jauh sebelum profesi blogger booming dan semua blogger mesti ngerti soal SEO dan niche blog, saya hanya menulis apa yang ingin saya tulis saja. Bagi saya, menulis blog itu seperti menulis buku harian. Ini buku harian versi digital saya. Apa saja yang terpikirkan atau sedang menarik perhatian, langsung saya tuangkan dalam blog.

Makanya, walau tema blog ini campur aduk, tetapi tema tersebut berkembang beriringan dengan kedewasaan diri saya (ya, baik dari segi umur maupun psikologis). Blog ini tumbuh bersama saya dan memotret dengan jelas bagaimana kehidupan yang saya jalani. Dari usia 20-an saat masih lajang, usia 25 – 30 tahun sebagai istri dan ibu beranak satu, sampai usia 33 tahun sekarang sebagai working at home mom dengan dua krucil di rumah.

Namun, kalau harus memilih tema blog yang paling disukai, maka saya akan memilih tema ini.

Photo from Unsplash


Parenting

Sebagian besar tulisan di blog saya bertema parenting, terutama sejak saya hamil dan melahirkan Rasya. Boleh dibilang tahun 2012 – 2014 adalah masa paling produktif blog ini. Beberapa teman katanya selalu mengikuti blogpost tentang MPASI Rasya. Saya juga sering berbagi cerita tentang tumbuh kembang Rasya. Beberapa yang mungkin menarik lagi untuk dibaca:

Tema ini juga sejalan dengan pekerjaan sampingan saya sebagai kontributor di Tabloid Nakita pada 2015 – 2017. Semuanya hanya karena saya suka berbagi pengalaman saja soal pengasuhan. Lagipula, tema ini timeless dan terus berkembang seiring pertambahan usia anak. Hanya saja, sejak beranak dua, saya sedikit absen membahas soal ini. Padahal, tumbuh kembang Runa berbeda jauh dengan Rasya lho, yang pasti juga menarik untuk diceritakan. Hmm…oke, nanti saya akan menyempatkan diri untuk menulis soal tumbuh kembang Runa ya!

Pemikiran (sok) serius

Nggak tahu kenapa, mungkin karena kata-kata ini terus bermunculan dalam benak saya tanpa henti, makanya saya sering punya pemikiran (sok) serius tentang banyak hal. Waktu masih muda dulu sih, saya masih sanggup mikirin dunia dengan segala permasalahannya. Namun, seiring bertambah usia, yang berarti bertambah pula tanggung jawab saya, memikirkan gimana cara Rasya mau menghabiskan bekal alih-alih jajan di kantin sekolah saja sudah cukup bikin kepala saya pening. Boro-boro mikirin dunia hahaha.

[Intip tulisan 'serius' di sini: Sebuah Proses...]

Oh, bukan berarti saya apatis ya. Namun, pemikiran (sok) serius soal politik dan agama nyaris jarang saya tampilkan dalam media sosial. Bukan apa-apa, saya bukan tipe orang yang senang berdebat panjang lebar soal sesuatu. Lagipula, saya bermain media sosial untuk senang-senang, ngomongin hal-hal receh sampai yang (sedikit) berfaedah bagi ibu-ibu muda nan kece. Kedua isu itu cukup didiskusikan saja dengan kalangan terbatas.

Working at home

Setelah menjalani profesi  freelance content writer sekitar setahun, saya tergerak untuk berbagi pengalaman tentang bagaimana kerja di rumah. Sebagai anak kantoran selama 10 tahun, memberanikan diri untuk bekerja di rumah itu jelas perubahan yang sangat besar. Makanya, saya sedang menyiapkan seri tulisan ini. Namun, yang perlu digarisbawahi adalah setiap tulisan tersebut bukan bertujuan untuk ‘memaksa’ siapapun bekerja di rumah saja.

[Saat lelah bekerja di rumah, baca  Cara Menjaga Motivasi saat Deadline Menumpuk]

Apapun pekerjaan ibu, baik sebagai working mom, working at home mom, atau stay at home mom, semuanya sama! Sama-sama memberikan cinta untuk keluarga dengan caranya sendiri. Menghargai dan mendukung keputusan seorang ibu itu jaaauuuuhhhhh lebih baik daripada sibuk menanyakan hal-hal kecil terkait perannya sebagai ibu.  No mom-shaming here!

Small stuffs

Kadang, saya rindu menulis hal-hal kecil dan mem-posting begitu saja di blog seperti zaman blog secara mobile kala ponsel paling keren hanya tipe candy bar atau mentok di blackberry. Saya bebas posting foto-foto atau video Super Junior, foto road trip, hingga OOTD iseng-iseng. 

[Salah satu yang paling receh, Rejeki Sore Hari]

Tapi, kayaknya hal itu terjadi karena dulu belum ada Instagram atau stories ya. Sekarang sih jelas lebih praktis unggah di Instagram ketimbang di blog. Oke, mungkin selanjutnya perlu juga membahas hal-hal receh yang penting nggak penting di blog ini, seperti hmmmm…….. kenapa Siwon itu gantengnya nggak ketulungan? :D


Nah, itu empat tema blog yang saya sukai. Walau hingga detik ini saya belum menemukan niche blog ini, tetapi ini bukan masalah besar. Mengingat pekerjaan harian saya adalah menulis, maka sudah seharusnya blog ini jadi ajang ‘melepaskan’ diri untuk menulis sebebas dan semau saya. Lupakan soal SEO, EYD, apalagi pusing meletakkan keyword, atau bikin judul yang bombastis, cukup menulis apa adanya dan biarkan cerita mengalir begitu saja.

Selamat datang di blog campur aduk versi saya!

Salam,

Dita

3 comments:

  1. Blog campur aduk kita, itulah warna-warni kehidupan kita ya, Mba hehe...

    ReplyDelete
  2. Bener banget, aku juga rindu berbagi cerita receh di blog, hahaha. Tapi emang sekarang IG story lebih praktis untuk bercerita, ya. Apalagi lewat visual lebih menarik.

    Blog aku juga gado-gado, tapi aku juga nggak keberatan dengan hal ini. Yang penting hati senang dan bisa jadi tempat latihan nulis ya :D

    ReplyDelete
  3. S128Cah merupakan salah satu Situs Betting Online Terbaik Sepanjang Masa yang menyediakan semua permainan Populer, seperti :
    - Sportsbook
    - Live Casino
    - Sabung Ayam Online
    - IDN Poker
    - Slot Games Online
    - Tembak Ikan Online
    - Klik4D

    Kami juga menyediakan PROMO BONUS yang sangat menarik untuk para member tercinta kami.
    Berikut PROMO BONUS yang tersedia :
    - BONUS NEW MEMBER 10%
    - BONUS DEPOSIT SETIAP HARI 5%
    - BONUS CASHBACK 10%
    - BONUS 7x KEMENANGAN BERUNTUN !!

    Untuk informasi lebih lanjut, bisa hubungi kami melalui :
    - Livechat : Live Chat Judi Online
    - WhatsApp : 081910053031

    Link Alternatif :
    - http://www.s128cash.biz

    Judi Bola

    Cara Daftar Judi Bola

    ReplyDelete

Powered by Blogger.